Majelis Jemaat

Rayon

Komisi

Kelompok Kerja

Bacaan I : Keluaran 32:7-14
Mazmur Tanggapan: Mazmur 51:1-10
Bacaan II : 1 Timotius 1:12-17
Bacaan Injil : Lukas 15:1-10 

Pada tanggal 1 Desember 1955, seorang wanita Afrika-Amerika bernama Rosa Parks menolak untuk memberikan tempat duduknya kepada seorang pria kulit putih di sebuah bus umum. Ini melanggar peraturan saat itu yang memerintahkan orang kulit hitam untuk memberikan tempat duduk kepada orang kulit putih jika bus penuh. Rosa Parks ditangkap dan kejadian ini memicu protes besar-besaran.

Martin Luther King Jr., yang pada waktu itu merupakan seorang pendeta muda yang berpengaruh dan menjadi pemimpin lokal di Montgomery, terlibat dalam protes tersebut. Dia membantu mengorganisasi aksi boikot bus selama lebih dari satu tahun sebagai bentuk protes terhadap diskriminasi rasial di dalam bus. Boikot tersebut akhirnya berhasil dan pada tahun 1956, Mahkamah Agung AS memutuskan bahwa segregasi di dalam bus umum tidaklah konstitusional.

Keberanian Rosa Parks dan perjuangan yang dipimpin oleh Martin Luther King Jr., serta banyak orang lainnya di Montgomery adalah tonggak penting dalam gerakan hak sipil di Amerika Serikat dan telah mengilhami banyak orang di seluruh dunia dalam perjuangan melawan ketidakadilan rasial. Namun, apakah dengan demikian bentuk diskriminasi terhadap kelompok orang-orang tertentu yang dianggap hina kini telah berakhir? Ternyata, sampai saat ini persoalan diskriminasi, penindasan, dan bentuk-bentuk ketidakadilan lainnya masih saja terjadi. Pada tahun 2012, muncul gerakan "Black Lives Matter" (BLM), sebagai respons terhadap kematian Trayvon Martin, seorang remaja kulit hitam yang ditembak mati oleh seorang warga sipil bernama George Zimmerman di Florida.

Perilaku diskriminatif mungkin saja terjadi di lingkungan sekitar kita. Bahkan, disadari ataupun tidak, kita sebagai gereja terkadang juga terlibat dalam praktik-praktik diskriminasi. Salah satu yang paling terlihat adalah ketidakadilan terhadap mereka yang kita anggap hina dan berdosa. Kita enggan hanya untuk sekadar menerima orang yang memiliki latar belakang ekonomi yang lemah di dalam kelompok paduan suara kita, atau mempergunjingkan mereka yang anggota keluarganya jatuh dalam dosa atau hal-hal lainnya sehingga sebagai sebuah persekutuan yang diikat di dalam kasih Kristus, kita justru menepikan mereka yang terhilang dan berdosa.


(Disadur dari Buku Dian Penuntun Edisi 40)

Keluargaku Lingkunganku

 

Sub Tema Tahun Pelayanan 2025 - 2026

Jadwal Kebaktian

Sekolah Minggu :
Minggu Pukul 09.00 WIB

Kebaktian Remaja :
Minggu Pukul 09.00 WIB

Kebaktian Pemuda :
Minggu Pukul 11.00 WIB

Kebaktian Lansia :
Jumat Pukul 10.00 WIB

Kebaktian Umum : 
Minggu Pukul 06.30 WIB
Minggu Pukul 09.00 WIB (Hybrid)
Minggu Pukul 17.00 WIB

Facebook GKI Delima

Download Buku HUT 40 Tahun

 

Download Warta Jemaat

 

Download Liturgi Kebaktian